Rabu, 24 April 2024

Breaking News

  • Pesan Bupati Kasmarni Kepala Sekolah Harus Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan   ●   
  • Seorang Pria Ngaku Anggota Kodim Pekanbaru Kawal Kayu Diduga Ilegal Loging   ●   
  • Ketua DPRD Kab. Siak Indra Gunawan dan istri Hadiri Pawai Ta'aruf MTQ Ke-42 Provinsi Riau   ●   
  • Terbuka Untuk Umum, DPC PKB Pekanbaru Buka Pendaftaran Calon Walikota   ●   
  • Hadiri Halal Bi Halal HKR, Wabup Minta Seluruh Masyarakat Rohul Tingkatkan Kebersamaan dan Persatuan   ●   
SEA Games 2019 Pilipina
Indonesia Naik Posisi Ke-4 Klasemen SEA Games Philipina 2019
Senin 02 Desember 2019, 23:35 WIB
Indonesia merangkak ke posisi keempat klasemen sementara SEA Games 2019 hingga Senin (2/12/2019) malam
JAKARTA. RIAUMADANI. COM - Indonesia merangkak ke posisi keempat klasemen sementara SEA Games 2019 hingga Senin (2/12/2019) malam.

Hingga pukul 21.00 WIB, Indonesia tercatat mengantongi 6 medali emas, 11 medali perak dan 12 medali perunggu dari total 29 medali yang diraih. Lima emas di antaranya diperoleh pada Senin atau hari kedua setelah pembukaan.

Sebanyak dua emas berhasil disumbang dari cabang menembak atas nama Tjabu Rio dari nomor WA 1.500 PC dan Baja Tirano dari nomor mixed benchrest air rifle (light varmint).

Sementara dua emas lainnya berasal dari cabang angkat besi dari Windy Aisah dan Eko Yuli Irawan. Windy merebut emas di kelas 49 kg putri sementara Eko Yuli dari kelas 61 kg putra.

Satu emas lainnya datang dari cabang duathlon atas nama Jauhari Johan. Prestasi Jauhari patut diapresiasi karena tidak masuk target tinggi di SEA Games Filipina.

Jauhari jadi yang terbaik berkat keberhasilan finis paling depan di nomor individual putra. Ia mengalahkan Joey Reyes (Filipina) dan Nattawut Srinate (Thailand) yang meraih medali perak serta perunggu.

Medali emas pertama datang dari cabang polo air putra. Indonesia meraih medali emas setelah mengantongi tujuh poin hasil dari tiga kemenangan dan satu kali imbang.

Indonesia sebenarnya berhasil meraih medali emas dari cabang olahraga dance sport nomor women breaking. Namun, tidak masuk perolehan medali karena negara peserta dalam nomor ini kurang dari syarat minimal peserta yaitu empat negara.

Klasemen sementara SEA Games 2019 (emas-perak-perunggu):

1. Filipina: 30-20-13 (71)
2. Vietnam: 15-20-16 (51)
3. Malaysia: 10-2-7 (19)
4. Indonesia: 6-11-12 (29)
5. Thailand: 6-9-16 (31)
6. Singapura: 3-7-7 (17)
7. Kamboja: 1-3-13 (17)
8. Brunei: 1-3-3 (7)
9. Myanmar: 0-5-14 (19)
10. Laos: 0-0-2 (2)
11. Timor Leste: 0-0-0 (0).**




Editor : Tis
Kategori : Olahraga
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top