Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
Pelatihan Ekonomi Kreatif Pengelola Destinasi Pariwisata
Sekda Meranti Buka Secara Resmi Pelatihan Ekonomi Kreatif Bagi Pengelola Destinasi Pariwisata
Senin 21 Oktober 2019, 22:26 WIB
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Meranti buka secara resmi Pelatihan Ekonomi Kreatif Bagi Masyarakat Pengelola Destinasi Pariwisata Se-Kabupaten Kepulauan Meranti, Senin, (21/10/2019)
SELATPANJANG. RIAUMADANI. COM -  Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Meranti buka secara resmi Pelatihan Ekonomi Kreatif Bagi Masyarakat Pengelola Destinasi Pariwisata Se-Kabupaten Kepulauan Meranti, Senin, (21/10/2019) yang bertempat di Aula hotel Aka Meranti Jl. Terubuk, Selatpanjang.

Dalam acara tersebut Hadiri, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kab. Kepulauan Meranti Rizki Hidayat, S. STP, Kabid Ekraf Mulyadi SE, MM Dan 3 orang Narasumber dari 2 Pekanbaru dan 1 dari Kab. Kepulauan Meranti.

Pelatihan Ekonomi Kreatif Merupakan Kegiatan yg diadakan Bidang Ekraf (Ekonomi Kreatif) untuk meningkatkan Perekonomian khusus Bidang Sablon agar lebih baik lagi dan bernilai jual.

Hal senada disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Riski Hidayat Maksud dari kegiatan adalah mengembangkan bakat kreatif dalam menyablon, hal ini disampaikan oleh Kabid Ekraf pada sambutannya.

" Mari ikuti kegiatan ini dengan baik agar kedepan nya semakin berkembang, pada kesempatan event Besar Maupun Destinasi wisata akan ada pemuda kreatif yg menjual berbagai karya sebagai buah tangan dari Kab. Kepulauan Meranti yg kita cintai," ujarnya.

Dalam kesempatan itu Sekretaris Daerah Kab. Kepulauan Meranti H. Yulian Norwis, SE, MM mengajak senantiasa bersyukur atas segala karunia yg Tuhan berikan,

" atas Nama Pimpinan Daerah Mengucapkan Terimakasih dan Apresiasi setinggi-tinggi nya atas Wahana mengembangkan kreatifitas yg ada di setiap Kecamatan," ujarnya.

Lanjut sekda lagi," Saya minta kepada semuanya untuk bisa mengikuti dengan serius pelatihan ini, raihlah kesempatan ini, agar ketika pulang kerumah ada yang dibawa dari hasil pelatihan ini dan jangan lupa kembangkan apa yang sudah didapat disini", pinta sekda.

"Kepada Dinas Pariwisata tugasnya adalah mempromosikan Potensi Wisata di daerah-daerah agar bisa dilihat dan dikenal oleh orang banyak bahkan diluar Meranti dan Riau, jadikan Pariwisata sebagai Ajang Promosi".

Peserta diikuti dari 9 Kecamatan sebanyak 70 orang, Kegiatan ini Akan dilaksanakan selama 3 (Tiga Hari) selama pembukaan kegiatan Berlangsung Situasi aman dan kondusif. (Rls/IJL)




Editor : Tis
Kategori : Meranti
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top