
Kapolres Kampar Temui Masyarakat Desa Koto Aman dan Sampaikan Himbauannya
Sabtu 06 April 2019, 16:50 WIB

TAPUNG HILIR RIAUMADANI. com - Hari ini Sabtu (6/4/2019) yang merupakan hari ke-6 berlangsungnya aksi unjuk rasa masyarakat Desa Koto Aman Kec. Tapung Hilir, yang menuntut pengembalian lahan seluas 1500 hektar yang termasuk dalam areal HGU PT. Sekar Bumi Alam Lestari (SBAL).
Aksi unjuk rasa ini digelar di depan Perumahan PT. SBAL KTK2 Nanjak Desa Kota Garo Kec. Tapung Hilir, dengan cara menduduki lahan dan menutup akses jalan PT.SBAL, aksi ini dipimpin oleh korlap sdr. Dapson dengan jumlah massa sekitar 100 orang.
Siang tadi sekira pukul 11.00 Wib, Kapolres Kampar AKBP Andri Ananta Yudhistira SIK, MH bersama Kasat Reskrim, Kasat Intel, Kasat Binmas dan Kasat Sabhara mendatangi lokasi tersebut untuk menjumpai masyarakat Koto Aman.
Setiba dilokasi rombongan Kapolres Kampar didampingi Kapolsek Tapung Hilir AKP Amru Hutauruk SH mendatangi masyarakat Desa Koto Aman yang tengah menggelar aksinya pada tenda-tenda yang mereka buat selama melakukan unras ini.
Pada kesempatan ini Kapolres Kampar bersama rombongan memberikan foto copy surat dari Bupati Kampar yang ditujukan kepada Camat Tapung Hilir, perihal hasil pertemuan mediasi yang dilaksanakan di Kantor Gubernur Riau saat mereka melakukan Unras di Pekanbaru pada tanggal 15 Maret 2019 lalu.
Kapolres Kampar juga memberikan himbauan kepada masyarakat Desa Koto Aman yang tengah berunjukrasa ini, yaitu :
Bagi masyarakat yang merasa dirugikan atau merasa tertipu oleh oknum maupun kelompok tertentu yang menjanjikan sesuatu dapat melapor kepada penegak hukum, kami pihak Kepolisian siap menerima dan membantu masyarakat membuat laporan untuk ditindaklanjuti.
Sehubungan tidak lama lagi akan berlangsung Pemilu tepatnya tanggal 17 April 2019, Kapolres Kampar menghimbau agar masyarakat dapat menggunakan hak suaranya serta menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif.
Sdr. Dapson selaku Korlap aksi Unras Masyarakat Desa Koto Aman ini memberikan klarifikasi atas pembacaan surat dari Bupati Kampar tentang hasil rapat mediasi yang difasilitasi Pemprov Riau.
Menurut Dapson bahwa hasil rapat yang diadakan dikantor Gubernur Riau tersebut tidaklah sah karena tidak adanya kesepakatan (keputusan) terhadap perwakilan masyarakat dan hanya mendengarkan pendapat dari instansi terkait yang hadir saat rapat itu.
Menyangkut adanya oknum atau kelompok tertentu yang menjanjikan sesuatu dan masyarakat ingin melapor, kami mendukung untuk dilaporkan ke Pihak Kepolisian.
Sekira pukul 13.15 wib rombongan Kapolres Kampar berangkat menuju Desa Koto Aman, setiba di Desa Koto aman rombongan melaksanakan sholat dzuhur di Mesjid Raya Koto aman dan selanjutnya menuju rumah Kades sdr. Sopyan.
Kunjungan Kapolres Kampar ini dengan maksud ingin bertemu dan bersilahturahmi dengan masyarakat yang berada di Desa Koto Aman.
Kapolres dan rombongan kemudian melakukan dialog dengan tokoh masyarakat Koto aman sdr. Darius sambil memberikan himbauan tentang surat dari Bupati Kampar dan agar masyarakat bisa hadir memberikan hak suaranya pada Pemilu tanggal 17 April 2019 mendatang.
Sebelum kembali Kapolres Kampar dan rombongan memberikan bingkisan paket sembako yang diterima Kades sdr. Sopyan, untuk dibagi-bagikan kepada masyarakat yang kurang mampu di Desa Koto Aman ini.Dy
Editor | : | Tis |
Kategori | : | Kampar |
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
Berita Pilihan
Internasional

Minggu 07 September 2025, 20:18 WIB
Timnas Indonesia U-23 Wajib Kalahkan Korea Selatan Untuk lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2025
Rabu 09 Juli 2025
PKB Gelar Puncak Harlah 23 Juli, Undang Prabowo hingga Ketum Partai
Rabu 11 Juni 2025
Arab Saudi Tegur Indonesia soal Data Kesehatan Jemaah, Kuota Haji 2026 Terancam Dipotong
Kamis 08 Mei 2025
"Jelang Kedatangan Jemaah, Petugas Siapkan Layanan di Makkah"
Politik

Rabu 27 Agustus 2025, 22:19 WIB
Kejari Rohul Tahan LA Kepsek dan R Bendahara SMAN 1 Ujung Batu
Senin 25 Agustus 2025
Silaturahmi Akbar jamaah haji Rokan Hulu tahun 2025, Bupati Anton : jadikan sebagai wadah mempererat ukhuwah islamiah
Minggu 24 Agustus 2025
Bupati Bengkalis Resmikan Gedung Futsal dan Turnamen Kenji Cup I 2025.
Sabtu 16 Agustus 2025
Camat Sungai Apit Lepaskan 32 Regu Peserta Lomba Gerak Jalan, Dalam Rangka HUT RI yang Ke-80 Tahun 2025
Nasional

Rabu 24 September 2025, 18:46 WIB
Lintas Tengah Rusak, Elemen Masyarakat Sepakat, Truck Angkutan Batu Bara Bangun Jalan Alternatif
Rabu 24 September 2025
Lintas Tengah Rusak, Elemen Masyarakat Sepakat, Truck Angkutan Batu Bara Bangun Jalan Alternatif
Rabu 24 September 2025
Siti Aisyah Anggota MPR RI Fraksi PDI-P A-164 Sosialisasi 4 Pilar di Kampung Seberang, Rengat, Inhu, Riau
Selasa 23 September 2025
Abdul Azis & Wandri Sahputra Simbolon Protes Relokasi Serta Ketidakjelasan Status Lahan
Terpopuler
01
Minggu 07 Agustus 2016, 07:47 WIB
Ribuan Personel Keamanan Diterjunkan Kawal Kirab Api PON 2016 Selama 11 Har 02
Rabu 17 September 2014, 02:20 WIB
Pemkab Pelalawan Kembangkan Pembibitan Ikan Secara Modern 03
Sabtu 25 April 2015, 04:51 WIB
10 Pejabat Kedubes Asing Dipanggil ke Nusakambangan 04
Selasa 09 Februari 2016, 01:21 WIB
LSM Laporkan Satker SNVT.Dedi dan PPK, Rukun dan Irzami Ke KPK 05
Rabu 25 Juni 2014, 05:20 WIB
Capres-Cawapres Prabowo-Hatta Klarifikasi Harta ke KPK 


Pekanbaru

Rabu 01 Oktober 2025, 23:02 WIB
Dua Pelaku Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Dibekuk Tim Ditreskrimsus Polda Riau
Rabu 01 Oktober 2025
Dua Pelaku Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Dibekuk Tim Ditreskrimsus Polda Riau
Rabu 01 Oktober 2025
Video Viral di Mal Pekanbaru, Dr. Jeri Klarifikasi Ungkap Fakta Pernikahannya dengan Novi
Senin 11 Agustus 2025
Peringati HUT ke-13 IWO, Muridi Susandi: Jurnalisme Bukan Hanya Tentang Berita, Tapi Senjata Perubahan