Jumat, 30 Januari 2026

Breaking News

  • Bupati Bengkalis Resmikan Pembangunan Pengembangan RSU Mutiasari di Mandau   ●   
  • Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan   ●   
  • Tim 8 Pemkab Siak, Verifikasi Data Tenaga Non-ASN, Dari 3,590 Terkoreksi 631 Orang   ●   
  • Dukung Pendidikan Usia Dini, Sabtu P Sinurat Ketua DPRD Inhu Sumbang TK Raudhatul Ulum Air Molek   ●   
  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
Ir. H. Bustan: Festival Pacu Sampan Akan Dijadikan Event Tahunan Kabupaten Kampar
Jumat 01 Februari 2019, 08:15 WIB
Ir. H. Bustan, ketua pelaksana festival pacu sampan Desa Muara Usai Kecamatan Bangkinang
BANGKINANG. RIAUMADANI. com – Berbagai kegiatan pertandingan dan perlombaan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Kampar ke-69 sudah mulai dilaksanakan. Dalam hal ini kegiatan Festival Pacu Sampan Melawan Arus juga tak kalah meriah.

Dimana festival pacu sampan tersebut dibuka secara resmi oleh Plt Bupati Kampar yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Yusri, M.S.i, di Desa Muara Usai Kecamatan Bangkinang, yang dihadiri Ketua DPRD Kampar, Ahmad Fikri, S.Ag, dan Kapolres Kampar, AKBP. Andri Ananta Yudhistira, S.I.K, M.H, Jumat (25/1 /2019) lalu.

Menurut Kadis Perkebunan Kabupaten Kampar, Ir. H. Bustan, sekaligus ketua pelaksana menyampaikan, acara ini akan ditutup pada tanggal 4 Februari 2019 mendatang.

“Insyaallah acara ditutup Plt Bupati kampar pada tanggal 4 Februari 2019”, ucap Bustan di kantornya Jumat, 01/02/2019.

Bustan juga menyampaikan, kegiatan ini menjadi event pariwisata setiap tahunnya. Tujuan acara ini untuk menaikkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Kampar.

“Di tahun depan kita akan membuat event ini menjadi lebih besar lagi, kita akan undang seluruh tim dayung yang ada di Provinsi Riau”, tambahnya.

Harapan Bustan, semoga kemeriahan HUT Kampar ini terasa oleh masyarakat yang ada di Kabupaten Kampar maupun provinsi Riau. Untuk diketahui, hadiah untuk pemenang juara 1 uang senilai Rp 15.000.000 dan trophy, juara 2, Rp. 10.000.000, trophy juara 3, Rp 5.000.000 dan trophy,” ujarnya.*Rls



Editor : Tis
Kategori : Kampar
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top