Kabar mengejutkan kembali datang Gubernur Riau, H Annas Maamun. Kali ini dirinya dikabarkan mengirimkan surat kepada Pelaksana Tugas Gubernur" />
Kamis, 2 Oktober 2025

Breaking News

  • Ledakan Guncang Kilang Pertamina Dumai, Warga Panik   ●   
  • Dua Pelaku Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Dibekuk Tim Ditreskrimsus Polda Riau   ●   
  • Dua Warga Desa Teluk Lancar Tewas Disambar Petir Saat Mencari Kepah di Pantai Parit Panjang   ●   
  • Video Viral di Mal Pekanbaru, Dr. Jeri Klarifikasi Ungkap Fakta Pernikahannya dengan Novi   ●   
  • Pemerintah Kabupaten Bengkalis Berikan Layanan Akta Kelahiran Door To Door   ●   
Tahanan KPK
Annas Maamun, Surati PLT Gubri Andi Rachman dan Ketua DPRD RIau Suparman
Rabu 29 Oktober 2014, 02:17 WIB
H. Annas Maamun


Annas Maamun Dikabarkan Surati Plt Gubernur Riau dan Suparman Mundur dari Jabatan
PEKANBARU. Riaumadani. com - Kabar mengejutkan kembali datang Gubernur Riau, H Annas Maamun. Kali ini dirinya dikabarkan mengirimkan surat kepada Pelaksana Tugas Gubernur Riau [Plt Gubri], H Arsyadjuliandi Rachman Anehnya, surat tersebut dikabarkan berisi meminta Plt Gubri untuk mundur.

Bahkan surat tersebut dikabarkan tidak hanya ditujukan untuknya, tetapi juga kepada Ketua DPRD Riau, H Suparman. Namun apakah tujuan dan maksud surat permintaan tersebut?

Hingga saat ini belum diketahui secara pasti. Ditambah lagi fisik surat tersebut belum ada sampai saat ini. Ketika ditanyakan kepada Kepala Biro Umum Setdaprov Riau, Doni Aprialdi, dirinya mengaku belum mengetahui tentang surat tersebut.

"Saya tidak tahu. Hingga saat ini tidak ada surat yang masuk terkait itu," kata Doni saat dijumpai wartawan di kantor Gubernur, Selasa [28/10/2014].

Sama halnya dengan Kepala Biro Humas Setdaprov Riau, Yoserizal Zen. Dirinya juga mengaku tidak tahu akan informasi tersebut. "Saya tidak tahu," kata Yoserizal.

Tidak diketahui motif pengiriman surat tersebut. Sementara jika dilihat latar belakangnya, Plt Gubri Andi Rachman merupakan 'tandem' Annas Maamun untuk maju ke kursi satu di Provinsi Riau. Ditambah dirinya bersama Plt Gubri juga sama-sama berada di sampan Partai Golkar.

Begitu juga dengan Ketua DPRD Riau, H Suparman yang juga bernaung di bawah partai berlambang pohon beringin tersebut. Dimana Suparman juga dikabarkan merupakan 'kesayangan' Annas Maamun selama ini.**





Editor : Tis/Gr
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top