Kontingen Pekanbaru berhasil keluar sebagai juara umum pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah [Popda] XII Riau. Dengan mengumpulkan 49 medali ema" />
Rabu, 28 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
POPDA Riau XII
Pekanbaru Juara Umum Popda XII Riau
Rabu 22 Oktober 2014, 00:55 WIB
Poto int ilustrasi

PEKANBARU. Riaumadani.com - Kontingen Pekanbaru berhasil keluar sebagai juara umum pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah [Popda] XII Riau. Dengan mengumpulkan 49 medali emas, 22 perak dan 13 perunggu.

Peringkat kedua dihuni Kabupaten Bengkalis dengan raihan 65 medali, terdiri dari 18 medali emas, 18 perak dan 29 perunggu. Menyusul Siak dengan total 42 medali, terdiri dari 11 medali emas, 19 perak dan 12 perunggu.

Peringkat keempat diamankan Kabupaten Kuantan Singingi dengan total raihan 26 medali yang terdiri dari 8 medali emas, 8 perak dan 10 perunggu. Kampar menghuni peringkat kelima dengan raihan 18 medali yang terdiri dari 5 medali emas, 6 perak dan 7 perunggu.

Sementara Kota Dumai meski meraih 31 medali, namun hanya mampu menempati peringkat keenam dengan mengantongi 4 medali emas ditambah 10 perak dan 17 perunggu. Indragiri Hulu dengan 21 medali, terdiri dari 3 medali emas, 6 perak dan 12 perunggu dan menempatkannya di posisi ketujuh.

Rokan Hilir di posisi kedelapan dengan torehan 14 medali, terdiri dari 2 medali emas, 5 perak dan 7 perunggu. Selanjutnya Rokan Hulu dengan total 11 medali, terdiri dari 2 emas, 4 perak dan 5 perunggu.

Menyusul Pelalawan dengan total 9 medali, terdiri dari 1 emas, 3 perak dan 5 perunggu. Indragiri Hilir juga meraih 1 emas, namun hanya 2 perak dan 4 perunggu. Terakhir Kepulauan Meranti harus puas di posisi juru kunci dengan raihan 1 emas, 2 perak dan 2 perunggu. **




Editor : Tis-Rs
Kategori : Olahraga
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top