Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi [Dishubkominfo] Pekanbaru mewacanakan pelarangan bagi pengendara sepeda motor melintas di jalur fl" />
Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
Fly Over
Sepeda Motor Bakal Dilarang Lewati Fly Over
Senin 20 Oktober 2014, 04:43 WIB
Jembatan FLY Over  Kota Pekanbaru

PEKANBARU. Riaumadani.com - Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi [Dishubkominfo] Pekanbaru mewacanakan pelarangan bagi pengendara sepeda motor melintas di jalur fly over. Namun,  Dishubkominfo belum memastikan apakah wacana tersebut segera diwujudkan atau tidak.

Kepala Dishubkominfo Pekanbaru, Syafril menyatakan, wacana tersebut dilempar pihaknya bersama-sama dengan Satuan Polisi Lalu Lintas [Satlantas] Polresta Pekanbaru.

"Untuk menghindari terjadinya kecelakaan lalulintas di jalur fly over. Khususnya yang melibatkan sepeda motor. Apalagi, kendaraan yang melintas jalur fly over biasanya kencang. Sementara di tempat tersebut kendaraan tidak boleh berhenti," kata Syafril soal alasan pelarangan tersebut, Minggu {19/10/2014} kepada wartawan.

Diakui Syafril, saat ini memang belum ada kasus kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor di fly over. Tapi dengan makin padatnya jumlah kendaraan pribadi yang melintas, dia tak menutup kemungkinan apa yang dikuatirkan bakal terjadi.

Meski demikian, jadi atau tidaknya wacana itu belum bisa dipastikan oleh Syafril. Menurutnya, Dishubkominfo pun masih menunggu bagaimana respon masyarakat luas terkait wacana ini.

"Jadi saat ini kami lemparkan wacana dulu. Bagaimana pandangan publik agar kebijakan tidak salah," kata dia.**




Editor : TIS-TP
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top