BANGKINANG KOTA,RIAUMADANI.com - Untuk kedua kalinya Erizal,S.AP dipercaya masyarakat Kebun Durian Kecamatan" />
Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Dukung Pendidikan Usia Dini, Sabtu P Sinurat Ketua DPRD Inhu Sumbang TK Raudhatul Ulum Air Molek   ●   
  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
PELANTIKAN KEPALA DESA
Erizal Dipercaya Dua Periode Untuk Kepala Desa Kebun Durian
Rabu 04 Juli 2018, 09:22 WIB
Erizal,S.AP Kepala Desa Kebun Durian Kecamatan Gunung Sahilan
BANGKINANG KOTA,RIAUMADANI.com - Untuk kedua kalinya Erizal,S.AP dipercaya masyarakat Kebun Durian Kecamatan Gunung Sahilan menjadi Kepala Desa dan dilantik Bupati Kampar Azis Zaenal,SH.MM di aula Kantor Bupati Rabu pagi (4/7/2018).

Erizal merupakan Kepala Desa yang saat ini memasuki  priode kedua terpilih dan dipercaya masyarakat Kebun Durian untuk menjadi pemimpin mereka enam tahun kedepan (2018 - 2024).

"Insya Allah untuk priode kedua ini saya akan berusaha membawa Desa Kebun Durian kearah yang lebih baik lagi tentunya sesuai dan selaras dengan visi dan misi Bupati kita Azis Zaenal untuk membangun desa sehingga menjadi desa yang maju serta sejahtera," tuturnya saat ditemui usai pelantikan Rabu (4/7/2018).

Disampaikan Erizal, bahwa dia berkeinginan dan bertekad untuk menjadikan Desa Kebun Durian menjadi Desa Mandiri khususnya di Kabupaten Kampar.

"Alhamdulillah untuk yang kedua kalinya saya masih dipercaya masyarakat untuk mewujudkan cita - cita saya untuk menjadikan Kebun Durian menjadi Desa Mandiri yang maju dan sejahtera," ucapnya.

Erizal juga menilai karena desa kami namanya Kebun Durian dan juga potensi untuk dikembangkan makanya saya di priode pertama kemaren sudah memprogramkan satu Kepala Keluarga dianjurkan menanam dua pohon Durian Montong dan program ini akan saya lanjutkan," terangnya.

Disamping itu Erizal mengatakan," kita akan melihat potensi - potensi yang ada untuk bisa dikembangkan di periode kedua ini.

"Dan yang paling utama saya akan merangkul semua elemen masyarakat untuk bisa bersatu dan bersama - sama membangun Desa Kebun Durian yang kita cintai"tutupnya.

(and) 



Editor : ANDRIANI
Kategori : Kampar
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top