Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Dukung Pendidikan Usia Dini, Sabtu P Sinurat Ketua DPRD Inhu Sumbang TK Raudhatul Ulum Air Molek   ●   
  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
Tim Pembina Adiwiyata Rohil
Tim Pembina Adiwiyata Rohil Lakukan Study banding ke Siak
Sabtu 30 April 2016, 05:50 WIB
Tim Pembina Sekolah Adiwiyata Rohil bersama Bupati Siak H Syamsuar saat stuband di Kota Siak Sri Indrapura.
BAGAN SIAPIAPI,Riaumadani. com - Tim Pembina Adiwiyata Kabupaten Rokan Hilir melalukan studi banding (stuban) ke Kabupaten Siak. Kehadiran Tim ini disambut hangat oleh Bupati Siak H Syamsuar, Kamis (28/4/2016) siang.

Tim Pembina yang berangkat terdiri dari pihak Bapedalda Rohil, Alkahfi Sutikno Ketua Kontak Tani Nelayan Amdalan (KTNA) Rohil, Kiki Ardian dari SMPN 1 Bagansinembah.

"Rohil menginginkan ke depan Rohil dapat lagi mengantarkan sekolah-sekolah Adiwiyata ke tingkat Nasional," kata Alkahfi.

Tahun ini Rohil ada 5 sekolah yang akan diverifikasi oleh Kementrian Lingkungqn Hidup dan Kehutanan  (KLHK) RI untuk menuju sekolah Adiwiyata Nasional.

Tim diterima oleh Badan Lingkungqn Hidup (BLH) Siak dan Bupati Siak kemudian didampingi BLH Siak untuk mengunjungi sekolah-sekolah Adiwiyata di Siak Sri Indrapura.

"Setidaknya sekolah terbaik adiwiyata di Siak dapat kita contoh untuk lebih maju kusunya diterapkan di Rohil," kata Alkahfi.

Alkahfi menambahkan, sekolah Adiwiyata merupkan program nasional dan tiap tahun Rohil rutin untuk membina sekolaj-sekolah yang ada di Rohil sehingga ditargetkan semua sekolah menerapkan sekolah Adiwiyata.

Saat ini Tim Pembina Adiwiyata sudah membina puluhan sekolah di Rohil. Hal ini juga sekaligus melakukan seleksi seleksi setiap tahunnya sekolah-sekolah yang akan diikutkan tingkat nasional.

"Tiap tahun selalu kita ada yang jadi pemenang ditingkat Nasional. Tahun ini 5 sekolah yang akan dinilai harapan kita juga bisa menang," pungkas Alkahfi.**




Editor : TIS.RE
Kategori : Rohil
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top