Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Dukung Pendidikan Usia Dini, Sabtu P Sinurat Ketua DPRD Inhu Sumbang TK Raudhatul Ulum Air Molek   ●   
  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
Cegah Bencana Karlahut
BRK Peduli Bencana Karlahut Berikan Bantuan Kemitraan ke Pemkab Rohil
Senin 11 April 2016, 22:28 WIB
Komisaris Bank Riau Kepri, HR Mambang Mit, memberikan bantuan secara simbolis kepada Plt Sekdakab Rohil, Surya Arfan.

BAGAN SIAPIAPI. Riaumadani.com - Untuk mengantisifasi terjadinya bencana Kebakaran Lahan dan hutan di Negeri seribu Kubah, Bank Riau Kepri Cabang Bagansiapiapi, menyerahkan bantuan kemitraan kepada Pemkab Rohil berupa 3 Unit sepeda motor dan 25 unit mesin air portable.

"lhamdulillah, kita mendapat bantuan kemitraan dari BRK Cabang Bagansiapiapi berupa sepeda motor dan mesin portable. Bantuan itu nantinya kita serahkan kepada instansi terkait yang kemudian diserahkan ke pihak kecamatan yang rawan terjadi bencana Karlahut," kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekdakab Rohil, H Surya Arfan, Senin (11/4/2016).

Bantuan dari BRK itu akan dititipkan diinstansi terkait, seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) atau di Kesbangpolinmas Rohil. Kemudian instansi itu nantinya yang akan menyerahkan peralatan itu di kecamatan yang dianggap rawan terjadi bencana Karlahut.

"Intinya kita bersyukur karena telah diberikan peralatan untuk mengantisifasi terjadinya bencana Karlahut di Rohil. Karena di Provinsi Riau ini salah satu daerah yang berpotensi terjadinya bencana karlahut, termasuk salah satunya Rohil yang sangat rentan terjadinya Karlahut, karena lahannya masih tergolong gambut," terang Surya Arfan.**




Editor : Ishaq.y,hr
Kategori : Rohil
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top