Ketua BPD dan Sekdes Meskom Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Musolla Al-Muslihun DusunTua Meskom
BENGKALIS.RIAUMADANI.COM. Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Abu Talib bersama Sekretaris Desa Meskom menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar di Musolla Al Muslihun,Jumat (16/01/2026)
Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh kekhusyukan serta mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat Dusun Tua Meskom. Peringatan Isra Mi’raj ini dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat, mulai dari tokoh agama, tokoh adat, pemuda, hingga warga. Acara ini menjadi momentum penting dalam mempererat silaturahmi sekaligus meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat Islam.
Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan sambutan ketua pengurus Musolla Almuslihun. Musklis dan perwakilan pemerintah desa. Puncak acara diisi dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustaz Filusman,
DalamTauziahnya Ustaz Filusman, menyampaikan tentang makna dan hikmah peristiwa Isra Mi’raj sebagai perjalanan spiritual Rasulullah SAW yang sarat dengan nilai keimanan, ketaatan, dan kedisiplinan dalam menjalankan ibadah, khususnya salat lima waktu.
Ustaz Filusman mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan peringatan Isra Mi’raj sebagai sarana introspeksi diri dan penguatan akhlak dalam kehidupan bermasyarakat. Ia juga menekankan pentingnya menjaga persatuan, toleransi, serta mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah dinamika kehidupan sosial.
Pada kesempatan itu Sekretaris Desa Meskom mewakili Pj. Kepala Desa memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana dan masyarakat Dusun Tua Meskom atas terselenggaranya kegiatan keagamaan ini. Mereka menilai kegiatan seperti ini memiliki peran strategis dalam membina kehidupan religius masyarakat serta memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan warga.
Pemerintah desa berharap kegiatan peringatan hari-hari besar Islam dapat terus dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai bagian dari pembinaan mental dan spiritual masyarakat, sekaligus menjadi wadah mempererat kebersamaan dan kepedulian sosial.
Acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW tersebut ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan, kedamaian, dan kemajuan Desa Meskom.(At)
| Editor | : | Tis |
| Kategori | : | Bengkalis |





01
02
03
04
05


