Rabu, 28 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
Bupati Bengkalis Kasmarni Raih Penghargaan Bupati Manggala Karya Kencana tahun 2024
Senin 01 Juli 2024, 06:17 WIB

Bupati Bengkalis Kasmarni Raih Penghargaan Bupati Manggala Karya Kencana tahun 2024


RIAUMADANI. COM. SEMARANG, Bupati Bengkalis Kasmarni terima penganugerahan Penghargaan Manggala Karya Kencana tahun 2024 dari Pemerintah Pusat melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang diserahkan oleh Kepala BKKBN Hasto Wardoyo, bertempat di Marapi Grand Ballroom PRPP, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jum’at, (28/6/2024).

Penghargaan tersebut merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Pemerintah Pusat melalui BKKBN kepada sosok yang dinilai mempunyai dedikasi tinggi terhadap program pengendalian penduduk.

Kasmarni dinilai sebagai salah satu Kepala Daerah yang sangat peduli dan berperan menonjol dalam penyelenggaraan Program Kependudukan dan Keluarga Berencana dalam Pembangunan Keluarga Sejahtera, serta terkait angka kesadaran masyarakat akan pentingnya Program Kependudukan dan Keluarga Berencana di Kabupaten Bengkalis.

Di Provinsi Riau, hanya terdapat 2 Kabupaten yang mendapatkan penghargaan tersebut, diantaranya Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Indragiri Hulu.

Bupati Bengkalis Kasmarni, mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dirinya dalam penerimaan penghargaan Manggala Karya Kencana tahun 2024.

Kasmarni berharap, sosialisasi Program Kependudukan dan Keluarga Berencana dapat terus ditingkatkan guna menjadikan keluarga yang bahagia dan sejahtera, khususnya dalam mensosialisasikan program dua anak serta fokus dalam penurunan angka stunting di Kabupaten Bengkalis.

"Dengan diberikan penghargaan ini, memberikan semangat serta menjadi motivasi untuk senantiasa dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat," tutur Bupati Bengkalis Kasmarni.

Lebih lanjut, Kanjeng Mas Tumenggung Kasmarni Purbaningtyas juga menyampaikan, masyarakat di Kabupaten Bengkalis sekarang sudah mengikuti program Keluarga Berencana yang digalakkan Pemerintah, karena program KB bukan untuk menghambat atau membatasi jumlah anak, tapi mengatur jarak kelahiran, untuk menjaga kesehatan reproduksi tiap ibu.

"Maka dari itu, mari bersama kita sukseskan Program Keluarga Berencana, Dua Anak Lebih Baik, Dua Anak Cukup," tutupnya.

Ikut mendampingi Bupati Bengkalis dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Bengkalis H. Hambali, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kab. Bengkalis Ermanto, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Bengkalis Ismail, Kepala Dinas Perhubungan Kab. Bengkalis M. Adi Pranoto, Kepala Dinas Pendidikan Kab. Bengkalis Hadi Prasetyo, Kepala Dinas Sosial Kab. Bengkalis Paulina.

Lalu, Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman, dan Pertanahan Kab. Bengkalis Supardi, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kab. Bengkalis Suwarto, Kepala Bagian Umum Setda Bengkalis Kevin Rafizariandi, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Bengkalis Syafrizal.#DISKOMINFOTIK.

Tim Redaksi




Editor : TIS
Kategori : Politik
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top