Kamis, 2 Oktober 2025

Breaking News

  • Pembukaan Bulan PRB 2025 di Mojokerto, Bupati Rohul : Bulan PRB Momentum Perkuat Sinergi Mitigasi Bencana   ●   
  • Ini Tanggapan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Terkait Pj. Kepala Desa   ●   
  • Ledakan Guncang Kilang Pertamina Dumai, Warga Panik   ●   
  • Dua Pelaku Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Dibekuk Tim Ditreskrimsus Polda Riau   ●   
  • Dua Warga Desa Teluk Lancar Tewas Disambar Petir Saat Mencari Kepah di Pantai Parit Panjang   ●   
PJ Kades Hendra Hadiri Acara Syukuran Peresmian Kantor BPD Meskom
Selasa 09 Januari 2024, 14:01 WIB

PJ Kades Hendra Hadiri Acara Syukuran Peresmian Kantor BPD Meskom

RIAUMADANI. COM . BENGKALIS - Pj Kades Meskom Hendra menghadiri acara Syukuran Peresmian Kantor BPD Desa Meskom Kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis, Selasa (09/01/2024)

Syukuran adalah salah satu adat istiadat dalam menyampaikan rasa terima kasih kepada sang pencipta Allah SWT yaitu dengan mengadakan doa bersama semoga mendapat keberkahan yang diinginkan oleh hamba-hamba Allah yang ada di muka bumi ini

Dalam sambutannya Pj. Kepala Desa Meskom Hendra mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Meskom yang telah hadir pada acara syukuran dan doa bersama di Kantor
BPD Desa Meskom yang telah selesai dibangun dengan mengunakan dana "Bermasa" program Bupati Bengkalis

"kami atas nama Pemerintahan Desa Meskom mengucapkan, Terimakasih kepada Ibuk Kasmarni Bupati Bengkalis yang telah membangun kantor BPD Desa Meskom dengan anggaran dana program "Bermasa" juga kepada Bapak-bapak dan Ibu-ibu yang hadir pada hari ini untuk mensukseskan acara doa dan syukuran kita atas Peresmian Gedung baru BPD ini," ujarnya

Hal sama disampaikan ketua BPD Desa Meskom Abu Talib mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT dan terimakasih kepada Bupati Bengkalis yang telah membantu masyarakat Desa Meskom, dengan adanya program Bermasa dari Bupati apa kami harapkan selama ini yaitu Kantor BPD desa Meskom bisa terlaksana," Jelasnya

Acara tersebut dihadiri Pj Kades Meskom Hendra, Abu Talib ketua BPD, aparat Pemerintahan Desa Meskom Sekdes, Kasi, Kaur, Kepala Dusun,Ketua Karang Taruna, Ketua RW dan RT beserta masyarakat Desa Meskom, acara berlangsung dengan penuh hikmat. (Alif)




Editor : Tis
Kategori : Bengkalis
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top