Sabtu, 11 Mei 2024

Breaking News

  • PT. RPI PORANDAKAN KEBUN KELAPA SAWIT DI DESA SIMPANG KOTA MEDAN, WARGA MENANGIS   ●   
  • Kompol. Sutarja. SH, Silaturahmi ke Kediaman ibu Hj. Ros Wirna Wahab, Usai Pulang Umroh   ●   
  • Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari: Caleg Terpilih di Pileg 2024 Tak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada   ●   
  • Ribuan Warga Kampar Ramaikan Perayaan Bagholek Godang di Gelanggang Remaja Pekanbaru   ●   
  • Bupati Kasmarni Minta Kepala Perangkat Daerah Segera Tindaklanjuti Rekomendasi BPK   ●   
Pilpeng Kampung Kayu Ara Permai Kec. Sungai Apit
Abdul Razak Unggul dan Kembali Memimpin Kampung Kayu Ara Permai Untuk Periode 2023-2029
Rabu 20 September 2023, 19:52 WIB

Pilpeng Kampung Kayu Ara Permai Kec. Sungai Apit, Abdul Razak Unggul dan Kembali Memimpin Kampung Kayu Ara Permai Untuk Periode 2023-2029


RIAUMADANI. COM. SIAK,
Sungai Apit - Pemilihan Serentak Penghulu untuk 32 Kampung di Kabupaten Siak pada hari ini dilaksanakan, Rabu (20/09/2023).

Di Kampung Kayu Ara Permai Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak, pemungutan suara Pilpung dimulai sekira Pukul 08.30 WIB pagi, diikuti Oleh Tiga Kandidat putra-putra terbaik di Kampung Kayu Ara Permai yaitu:
Nomor urut 1. Syarifuddin
Nomor Urut 2 Abdul Razak dan Nomor urut 3. Samsir.

Pelaksanakan pemungutan suara dilakukan 2 TPS. Untuk TPS. 01, bertempat di MDA . Kampung Kayu Ara Permai dan Untuk TPS. 02 di laksanakan di lapangan (KITA) Nurul Iman Gang Kelapa kampung Kayu Ara Permai Kecamatan Sungai Apit

Penghitungan Suara dimulai setelah selesainya masyarakat memberi Hak pilihnya untuk Ke-3 calon Penghulu tersebut. Penghitungan suara di TPS 01 berlangsung dengan penuh ketegangan bagi calon Penghulu dan timnya karena penghitungan suara saling kejar antara ketiga calon.
Hingga pada akhirnya calon nomor urut 2 yaitu Abdul Razak unggul dengan memperoleh suara Sebanyak 112 Suara. Sedangkan Calon nomor urut 1 mendapatkan 109 suara dan nomor Urut 3 mendapat 92 suara, empat suara dinyatakan hangus, dari jumlah pemilih 317 suara

Untuk TPS 02 yang dilaksanakan di Lapangan
(KITA) Nurul Iman Gang Kelapa Kampung Kayu Ara Permai. Juga di ungguli oleh calon nomor 2, dengan memperoleh suara sebanyak 127 suara. Sedangkan nomor urut 1, mendapat 96 Suara dan nomor urut 3 mendapat 102 suara.
Dari jumlah pemilih yang hadir sebanyak 331 kertas suara dan 6 duara dinyatakan tidak sah

Kepada Media Riau Madani. Com, Abdul Razak sebagai Penghulu Terpilih untuk Periode 2023 - 2029. Mengucap Terima kasih kepada masyarakat Kampung Kayu Ara Permai, yang telah memberi kepercayaan kembali kepada dirinya untuk memimpin
Kampung Kayu Ara Permai kembali

"Alhamdulillah, terimakasih kepada semua lapisan masyarakat Kampung Kayu Ara Permai yang telah memberikan kepercayaan dan kembali kepada saya. Amanah yang diberikan ini, sudah tentu akan saya emban dengan sebaik-baiknya, "Kata Abdul Razak yang akrab dipanggil Ucu Ajak itu

Tambahnya lagi, kepada masyarakat kayu Ara Permai, Saya sangat berharap dukungan serta kerja samanya . Mari kita bersama-sama untuk membangun Kampung Kayu Ara Permai Ini agar lebih Baik dan maju lagi untuk kedepannya. Kepada seluruh lapisan masyarakat Bapak-bapak maupun Ibuk-Ibuk, para pemuda dan Pemudi yang berada di Kampung Kayu Ara Permai ini mari kita bersatu lagi. Kalau bukan kita yang akan membangun Kampung Kita siapa lagi, " himbau Ucu Ajak

Sementara itu Iskandar, salah seorang Tokoh masyarakat Kampung Kayu Ara Permai sangat berharap kepada Penghulu yang terpilih, agar dapat untuk menjalankan roda oda pemerintahanya dengan sebaik mungkin dengan merangkul kembali semua masyarakat

"Karena kami masyarakat pada hari ini kembali memberikan kepercayaan untuk memimpin Kampung ini. Jadi tolong benahi Kampung ini dengan baik kami sudah bisa menilai kinerja Abdul Razak sewaktu dia menjabat pada 5 Tahun yang lalu. Alhamdulillah ada perubahan,"ujarnya

Tambah Iskandar lagi," kali ini kami sangat berharap, yang mana ada pembangunan yang belum tuntas ataupun ada jalan yang belum terialisasi dengan baik. Tolong dilakukan diprioritaskan supaya masyarakat betul-betul merasakan arti dari kemerdekaan itu, "tutup Iskandar

Tampak hadir pada pelaksanaan Pilpung ini, Camat Sungai Apit Tengku Mukh Tasyar.S.Sos.MSi, Kapolsek Sungai Apit, AKP. Rinaldi Parlindungan, Kanet serta Bhabinkamtibmas, Koramil 02,Sungai Apit yang di wakili Bhabinsa, SyaiFudin.
Acara berlangsung aman tentram dan Terkendali."
( Gunawan. s)




Editor : Tis
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top