Kamis, 5 Oktober 2023

Breaking News

  • Masyarakat Buantan Besar dan langkai, Akan Laporkan Penadah dan Penyerobot Lahan Ke Polda Riau   ●   
  • Sempena HUT ke-24 Kabupaten Siak, Pemkab Gelar Sejumlah Kegiatan   ●   
  • Harga Beras Naik, Mendagri Saran ke Masyarakat Agar Beralih Makan Ubi   ●   
  • Bupati Rohul H. Sukiman Hadiri Rapat Koordinasi Nasional Percepatan dan P2DD di Jakarta   ●   
  • Tahniah,Pemkab Bengkalis Raih Prestasi, Sebagai TP2DD Terbaik Ketiga Wilayah Sumatera   ●   
HUT Partai Demokrat ke-22,
DPC Partai Demokrat Kabupaten Siak, Adakan Berbagai Perlombaan Untuk Masyarakat
Senin 11 September 2023, 12:48 WIB

HUT Partai Demokrat ke-22, DPC Partai Demokrat Kabupaten Siak, Adakan Berbagai Perlombaan Untuk Rakyat

 

RIAU MADANI. COM. SIAK,  Sungai Apit– Dalam rangka Memperingati HUT Partai Demokrat yang ke-22 tahun 2023, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Siak mengadakan berbagai macam perlombaan

Perayaan ini juga sekaligus memperingati ulang tahun Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke-74 yang di laksanakan pada Sabtu (09/09/23) bertempat di Taman Syarifah Sembilan Kecamatan Sungai Apit.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh pengurus dari DPC ,PAC juga ranting dari cabang Partai Demokrat se kabupaten Siak, Kader dan Simpatisan yang antusias mengikuti berbagai perlombaan yang di gelar dalam rangka Memperingati Hut Demokrat yang ke-22.Itu.

Adapun pada Acara tersebut, Diawali dengan pemotongan tumpeng,HUT partai Demokrat yang ke-22, penyampaian-serampaian kata sambutan,dan Senam santai bersama dengan Murid TK Pembina kecamatan Sungai Apit. .

Syamsurizal, S. Ag. M. Si, dalam sambutannya mengatakan, "Dalam rangka HUT Partai Demokrat ke- 22 di Kabupaten Siak, mengadakan berbagai macam perlombaan yang diikuti oleh kader Partai Demokrat.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk bersyukur dan berdoa atas usia Partai Demokrat yang telah mencapai 22 tahun, selama itu bergerak bersama masyarakat, hingga sampai hari ini masih tetap solid,"jelasnya

Lanjutnya lagi, Adapun rangkaian acara perlombaan pada perayaan ini telah disiapkan oleh DPP Partai Demokrat, termasuk perlombaan Vidio Kreatif, Rebana, Mewarnai & kolase, Burung berkicau, Turnamen Takraw, Turnamen Volly.

Dalam momen tersebut, harapan agar Partai Demokrat tetap konsisten dan Istiqomah dalam berjuang dan membantu serta melayani masyarakat dengan lebih baik.

Ketua DPC Syamsurizal, S. Ag M. Si yang akrab di sapa dengan Budi ini, juga menyampaikan beberapa hal yang sudah dilakukan partai Demokrat ketika Bapak SBY menjadi presiden selama 2 priode,

"Budi mengatakan secara langsung tentang kemudahan-kemudahan para anak-anak muda serta guru-guru honorer untuk menjalani tes menjadi PNS, juga pembangunan-pembangunan infrastruktur dan lain-lain di masa eranya.

Budi juga memperkenalkan para bacaleng yang maju legislatif di Kabupaten Siak pada pileg tahun 2024 nanti, yang akan berjuang untuk rakyat, menyerap asprirsi masyarakat Kabupaten Siak nantinya. Diantaranya, Alfitra. SH. MH, Desi Marlina. S. Ip. Ahmadani, Sahroni, Aweskarni, M. Fathullah.

( Gunawan. s)




Editor : TIS
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top