Jumat, 10 Mei 2024

Breaking News

  • Ribuan Warga Kampar Ramaikan Perayaan Bagholek Godang di Gelanggang Remaja Pekanbaru   ●   
  • Bupati Kasmarni Minta Kepala Perangkat Daerah Segera Tindaklanjuti Rekomendasi BPK   ●   
  • Kuat Dugaan Penggunaan Dana Desa Pangkalan Gondai Terindikasi Syarat KKN   ●   
  • Hadiri Pengukuhan Pengurus PWI Siak, Bupati Alfedri Harap Insan Pers dan Pemkab Dapat Bersinergi.   ●   
  • Diskominfo Diduga Tidak Transparan, Puluhan Massa Wartawan Berunjuk Rasa di Kantor Bupati Rohul   ●   
Berita Gembira, Sebanyak 1.318 Formasi P3K Pemkab Siak Disetujui Menpan-RB
Jumat 04 Agustus 2023, 23:54 WIB

RIAU MADANI. COM. SIAK, JAKARTA - Sebanyak 1.318 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3k) Kabupaten Siak disetujui Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi (Menpan-RB). Sebelumnya Pemkab Siak melalui Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia kabupaten Siak telah mengusulkan 1.333 formasi P3K ke Menpan-RB.

Dari 1.333 formasi yang di setujui Menpan-RB 1.318 di antaranya, Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru sebanyak 503, Kesehatan sebanyak 747 dan 83 tenaga teknis.

Bupati Siak Alfedri saat mengikuti Rapat Koordinasi Pengadaan Aparatur Sipil Negara tahun anggaran 2023, dan Uji Publik RUU ASN, di Jakarta mengucapkan terimakasih dan bersyukur usulan tenaga P3K Siak di setujui Menpan-RB.

"Alhamdulillah, kita patut bersyukur, dari 1.333 usulan ASN Pemerintah Kabupaten Siak. Kemenpan RB menetapkan 1.318 usulan diantaranya Formasi PPPK Guru 503, Kesehatan 747 dan tenaga teknis sebanyak 68 Formasi,"Ungkapnya, di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Kamis (3/8/2023).

Bupati Alfedri mengapresiasi Menpan RB Abdullah Azwar Anas, atas penetapan Formasi yang telah diberikan kepada Pemerintah Kabupaten Siak tahun 2023.

"Berkat koordinasi yang baik serta dukungan dari pak Menteri usulan kami di setujui. Rekrutmen ASN dan PPPK sangat di perlukan, untuk mengisi formasi yang kosong. Karena selain ASN kita ada yang masuk purna tugas, pindah tugas dan dibeberapa satker masih membutuhkan SDM "tutupnya.

Rapat Koordinasi Pengadaan Aparatur Sipil Negara tahun anggaran 2023, dan Uji Publik RUU ASN selain di hadir Bupati juga hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Arfan Usman, dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kabupaten Siak Zulfikri
(Gunawan.s ).




Editor : Tis
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top