Kamis, 2 Oktober 2025

Breaking News

  • Pembukaan Bulan PRB 2025 di Mojokerto, Bupati Rohul : Bulan PRB Momentum Perkuat Sinergi Mitigasi Bencana   ●   
  • Ini Tanggapan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Terkait Pj. Kepala Desa   ●   
  • Ledakan Guncang Kilang Pertamina Dumai, Warga Panik   ●   
  • Dua Pelaku Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Dibekuk Tim Ditreskrimsus Polda Riau   ●   
  • Dua Warga Desa Teluk Lancar Tewas Disambar Petir Saat Mencari Kepah di Pantai Parit Panjang   ●   
Sungai Apit Dalam Harmoni
Lembaga Adat Melayu Riau ( LAMR), Sajikan Orkes Melayu Orang Kampong (OMOK) Bersama Pemerintah
Minggu 30 April 2023, 11:03 WIB

RIAUMADANI. COM. SIAK - Sempena hari Raya idulfitri 1444 H/2023.M. Lembaga Adat Melayu Riau bekerja sama dengan pemerintah Kecamatan Sungai apit dan LP3K kecamatan sungai apit, menggelar seni dengan menampilkan Orkes Melayu Orang kampong (OMOK)

Sabtu, 29/04/2023, malam,

Adapun Acara bermula selepas Sholat Isa, 8.30..yang tampil pada malam ini,Dua Group, Antaranya, Group ( OMOK)
Yang mana Group ini juga, pada tahun ini telah meluncurkan dua album terbaru nya.

Dan Riau Rhythim chambers, yang telah melalang buana tidak hanya di kancah nasional namun sudah ke internasional dengan album album koreo dengan irama
musik yang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat melayu riau Umumnya.


"Ketua Lembaga Adat Melayu Riau
(LAMR) Kecamatan Sungai Apit
(Andi Putra) saat di temui awak media mengenai adanya kegiatan seni ini, menyampaikan, Sangat berbangga hati karena group musik yang sudah berkancah internasinal Bersedia datang dan sudah tentu sangat menghibur masyarakat kito oghang kampung di Sungai Apit Kabupaten Siak ini.

Sudah barang tentu sayo sangat berterima kasih kepada camat Sungai Apit ,Tengku Muhk Tasyar, yang mana beliau sangat mensuport dan ikut serta berjibaku Demi terselenggaranya acara ini.
Tandas Andi Putra."

Di samping itu sayo juggo bangga dengan OMOK (Orkes Melayu Orang Kampong) yang mana telah merilis album Perdana nya dengan dua buah lagu raya yang sangat apik dan baik sekali.

Tentunya karya anak negeri ini harus kito dukung apo lagi Omok merupakan pemusik asli jati diri melayu. jika bukan kito yang mendukung siapo lagi tutur Andi Putra dengan senyum.

Tambah Andi, Acara Sungai Apit dalam harmoni ini di kemas dengan konsep sederhana di susana idulfitri ini, dan Semoga masyarakat dapat terhibur.
"Pungkas Andi Putra, "

"Senada Yang di Sampaikan Camat Sungai Apit, Tengku Mukh Tasyar. S. Sos. M.Si.
Seni budaya ini, memang di sajikan dari Rakyat Untuk Rakyat, dan ini akan kita jaga, dan sudah tentu kita prioritaskan Acara nya 1 Bulan sekali, tepat nya di Akhir Bulan dan sudah tentu di Malam minggu,

Insya Allah, dengan adanya, penampilan seperti ini, sudah pasti akan mengangkat Arkat dan Martabat Anak Bangsakita yaitu bagi pecinta Seni Musik Melayu Umumnya. Dan juga, sudah tentu Akan timbul musisi Musisi yang berbakat dan terbaik nantinya.

Mari kita bersama sama, mendukung kegiatan ini, karena ini Seni musik yang betul betul di ciptakan oleh Anak Anak kampong kita sendiri dengan bertemakan Orkes Melayu Orang Kampung. ( OMOK) dan saya juga sangat berterima kasih atas dukungan yang di beri oleh masyarakat Kecamatan Sungai Apit, Baik itu dengan Moril Maupun Materil,"pungkas Camat Sungai Apit,
Tengku Mukh Tasyar, S. Sos. M.Si.

( Gunawan. s.)




Editor : Tis
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top