SELATPANJANG - Pelaksanaan Tim Evaluasi Tenaga non PNS Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti yang telah ditetapkan" />
Kamis, 25 April 2024

Breaking News

  • Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024   ●   
  • Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak di Gedung LKA Ujung Batu   ●   
  • Kejari Pasir Pengaraian dan Diskominfo Rohul Gelar Pelatihan Jurnalistik Bagi Staff Kejari   ●   
  • Pesan Bupati Kasmarni Kepala Sekolah Harus Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan   ●   
  • Seorang Pria Ngaku Anggota Kodim Pekanbaru Kawal Kayu Diduga Ilegal Loging   ●   
Seleksi Tenaga Guru Non PNS Kabupaten Kepulauan Meranti
Ujian Seleksi Tenaga Guru Non PNS Dikab. Meranti Bekerjasama Dengan Universitas Lancang Kuning
Kamis 13 Januari 2022, 12:42 WIB
Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Meranti Bakharudin
SELATPANJANG - Pelaksanaan Tim Evaluasi Tenaga non PNS Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti yang telah ditetapkan jadwal dalam ujian seleksi pada Senin, 17 Januari 2022. Dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) bertempat di SMAN 1 Tebingtinggi, Jalan Pembangunan, Selatpanjang.

Sebanyak 643 tenaga non PNS guru yang mengikuti ujian seleksi tersebut akan diseleksi oleh pihak BKD sesuai  kebutuhan yang telah diperuntukkan oleh Finas Pendidikan Kabupaten Kepulauan Meranti, supaya dapat memaksimalkan proses belajar mengajar di seluruh sekolah.

Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Meranti Bakharudin, mengatakan, "dalam ujian seleksi bagi para guru non PNS yang akan digelar nantinya, berdasarkan kebutuhan kuota yang telah diminta oleh dinas pendidikan." ujarnya

"Yang kita evaluasi itu, kita minta data terkini dari setiap OPD yang ada, berapa yang dibutuhkan, supaya roda dalam proses belajar mengajar tersebut berjalan sesuai dengan yang kita inginkan. misalnya, kalau guru matematika dibutuhkan oleh pihak sekolah sebanyak 10 orang, lalu kita lihat dulu secara umumnya. berapa ada gurunya kalau diminta 10 orang ternyata stoknya tidak sampai segitu, maka sesuai stoknya yang kita berikan "jelas Bakharudin.

Dalam pelaksanaan ujian seleksi guru non PNS yang akan digelar pada Senin 17 Januari 2022, secara langsung dilakukan pengawasan melalui pihak ketiga sesuai dengan arahan Bupati Kepulauan Meranti.

Tambahnya lagi,"untuk pengawasan nantinya akan melalui pihak ketiga yaitu dari Universitas Lancang Kuning, seperti membuat soal ujian dan juga menganalisis soal serta penilaian tersebut semuanya dari mereka yang memeriksa nya kita tinggal mengunggu hasilnya saja,"

Ketika ditanyakan awak media ini, dari jumlah kuotanya yang telah dibutuhkan oleh Dinas Pendidikan telah sesuai dengan ketentuannya, ternyata dari hasil ujian seleksi tersebut telah lulus melebihi dari kuota tersebut.

"Kalau misalnya kebutuhan untuk dinas pendidikan hanya dibutuhkan tenaga guru non PNS sekitar 400 lebih, ternyata dalam seleksi tersebut banyak yang lulus melebihi dari pada ketentuan itu sebanyak 500 lebih, hal ini tergantung pak Bupatinya lagi dan tinggal kebijakan dia apakah dibutuhkan atau tidaknya karena keputusan terakhir ditangan Bupati,"ungkapnya. 

"dari jumlah untuk pengawasan nantinya diperkirakan sekitar 6 orang dari pihak universitas lancang kuning, dan dari pihak oleh BKD pun akan membantu pengawasan itu dan dibantu oleh pihak Satpol PP nantinya juga, sebagaimana dalam ujian seleksi ini kita siapkan selama tiga hari saja, karena ada sekitar 20 lebih lokal yang akan kita siapkan saat ini,"pungkasnya.  (Ijl)



Editor : Tis
Kategori : Meranti
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top