RIAUMADANI. COM - Muhammad Rahul resmi menjadi ketua DPC Partai Gerindra Pekanbaru, Rabu (21/7/2021). Surat Keputusan (SK) R" />
Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Dukung Pendidikan Usia Dini, Sabtu P Sinurat Ketua DPRD Inhu Sumbang TK Raudhatul Ulum Air Molek   ●   
  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
DPC PARTAI GERINDRA
Muhammad Rahul Ambil Alih Ketua DPC Gerindra Kota Pekanbaru Dari Esweli
Rabu 21 Juli 2021, 22:56 WIB
Surat Keputusan (SK) sebagai Ketua DPC Kota Pekanbaru diterima Muhammad Rahul langsung dari Ketua DPD Gerindra Provinsi Riau, H Nurzahedi atau akrap dipanggil Eddy Tanjung .Rabu (21/7/2021). 
RIAUMADANI. COM - Muhammad Rahul resmi menjadi ketua DPC Partai Gerindra Pekanbaru, Rabu (21/7/2021). Surat Keputusan (SK) Rahul langsung diserahkan Ketua DPD Gerindra Provinsi Riau, H Nurzahedi atau akrap dipanggil Eddy Tanjung.

Muhammad Rahul yang saat ini sebagai anggota Komisi III DPR RI ini menggantikan ketua sebelumnya, Esweli. 

Dengan diterimanya Surat Keputusan (SK) tersebut, Muhammad Rahul sah menjadi ketua DPC Gerindra Kota Pekanbaru untuk periode 2021-2026. 

Sementara Rio Pinondang diberi amanah sebagai sekretaris, dan Andry Saputra dipercayakan sebagai bendahara. Penyerahan SK tersebut turut dihadiri Sekretaris DPD Gerindra Provinsi Riau, Hardianto, Bendahara, H Marjoni Hendri, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama ST, Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Pekanbaru, H Wan Agusti serta  anggota Fraksi Gerindra DPRD Kota Pekanbaru.

Usai penyerahan SK, Rahul berharap seluruh kader DPC Gerindra Kota Pekanbaru, sejak hari ini diminta bergerak untuk menyentuh hati masyarakat. Ini adalah bagian dari upaya mereka meningkatkan perolehan kursi pada Pemilu Legislatif 2024 mendatang.

Anggota DPR RI Ini Siap Perjuangkan Aspirasi Warga kota Pekanbaru

"Karena target saya pada Pilwako 2024 nanti, akan mengusung Wali Kota Pekanbaru dari kader Partai Gerindra,"katanya.

Saat ini Partai Gerindra memang menjadi salah satu pimpinan di DPRD Pekanbaru. Namun, kedepannya pada tahun 2024 nanti, yang menjadi ketua DPRD kota Pekanbaru harus dari Partai Gerindra. "Ini juga target saya menjadi ketua DPC Gerindra Pekanbaru," tambahnya.

Agar semua target itu terwujud, kata anggota Komisi III DPR RI ini, kader Partai Gerindra mulai sekarang harus banyak turun ke masyarakat. Sehingga, pada Pemilu 2024 nantinya, masyakarat sudah menemukan pilihannya. "Kemenangan partai ini ada di pundak kita semuanya," ungkapnya. * (RLS)



Editor : Tis
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top