Kamis, 25 April 2024

Breaking News

  • Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024   ●   
  • Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak di Gedung LKA Ujung Batu   ●   
  • Kejari Pasir Pengaraian dan Diskominfo Rohul Gelar Pelatihan Jurnalistik Bagi Staff Kejari   ●   
  • Pesan Bupati Kasmarni Kepala Sekolah Harus Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan   ●   
  • Seorang Pria Ngaku Anggota Kodim Pekanbaru Kawal Kayu Diduga Ilegal Loging   ●   
GOOGLE
Layanan Aplikasi Google Inbox Ditutup Mulai 2 April 2019
Minggu 31 Maret 2019, 10:32 WIB
Google akan menutup aplikasi Inbox pada 2 April mendatang. Perusahaan asal Mountain View, California, Amerika Serikat (AS), itu telah mengonfirmasi kepada pengguna aplikasi melalui email.

INTERNASIONAL. RIAUMADANI. com - Google mengumumkan satu layanan lagi yang akan disuntik mati. Dia adalah Inbox yang menambah panjang daftar layanan Google yang tutup usia.

Sebagaimana JPG kutip dari MacRumors, Jumat (29/3), Google akan menutup aplikasi Inbox pada 2 April mendatang. Perusahaan asal Mountain View, California, Amerika Serikat (AS), itu telah mengonfirmasi kepada pengguna aplikasi melalui email.

Sebelumnya, Google mengumumkan pada September tahun lalu bahwa mereka akan menutup aplikasi tersebut menjelang akhir Maret 2019. Tetapi, saat itu mereka tidak memberikan tanggal pasti ihwal layanan Inbox yang akan ditutup tersebut.

Di platform diskusi Reddit, pengguna aplikasi Inbox mengatakan, mereka mulai diberitahu bahwa aplikasi akan hilang dalam 15 hari. Pemberitahuan tersebut menunjukkan angka hitungan mundur atau countdown tanggal hingga Inbox benar-benar akan di-shut down.

Selain Inbox, layanan Google lainnya yang bakal disuntik mati pada 2 April adalah Google+. Kedua aplikasi yang bakal dihapus Google itu menyusul layanan-layanan lain yang telah lebih dahulu gugur. Sebut saja Google Allo, Google Reader, Buzz, Health, dan Wave.

Sebagai informasi, Inbox by Gmail ini merupakan aplikasi email eksperimental. Aplikasi tersebut menawarkan fitur kepada pengguna seperti menunda email untuk diperiksa nanti, smart reply, pemberitahuan prioritas tinggi, dan banyak lagi.

Google mengatakan bahwa dalam empat tahun masa pakai aplikasi itu, mereka telah belajar banyak tentang cara membuat email lebih baik dan menambahkan beberapa fitur Inbox paling populer langsung ke klien Gmail utamanya. Untuk membantu transisi pengguna dari Inbox ke Gmail, Google telah menyiapkan panduan di situs web dukungannya.

Google menyebut aplikasi Gmail baru yang akan diluncurkan April mendatang menjadi rumah yang baik bagi para mantan pengguna Inbox. Sebab, Gmail menggabungkan banyak fitur yang sama dengan Inbox dan pembaruan lainnya.(jpg)




Editor : Tis
Kategori : Internasional
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top